Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Penyedia Cloud Mining Yang Terbukti Membayar

Daftar Penyedia Cloud Mining Yang Terbukti Membayar – Bitcoin merupakan mata uang yang hanya ada di internet, tidak semua negara mengakui kredibilitas dan fungsionalitas dari bitcoin. Meskipun demikian, nilai tukar mata uang bitcoin semakin tahun semakin besar. Saat ini saja bahkan menyentuh nilai di 87 juta rupiah di Januari tahun 2018.


Daftar Penyedia Cloud Mining Yang Terbukti Membayar


Cloud Mining merupakan penyedia layanan untuk bisa menambang bitcoin. Adanya layanan ini mempermudah pengguna Bitcoin untuk bisa membeli kontrak guna menyewa perangkat yang dimiliki penyedia Cloud Mining.

Berikut ini merupakan penyedia cloud mining yang terbukti membayar yang sudah kami rangkum ke dalam beberapa list berikut

1# Genesis Mining

Genesis Mining merupakan salah satu situs yang  terpercaya untuk urusan penambangan bitcoin. Selain itu Genesis juga mendukung multipool seperti bitcoin, litecoin, eithercoin dan lain sebagainya. Situs ini berdiri semenjak tahun 2013. Adapun kekurangan dari Genesis Mining adalah paket harga yang ditawarkan terbilang relatif sangat tinggi.

Sedangkan kelebihan dari Genesis Mining adalah hanya membutuhkan satu kali pembayaran, listrik yang digunakan 100% ramah lingkungan, mendukung multi pool, biaya pemeliharaan telah terpotong dari hasil penambangan. Serta adanya server yang berlokasi di tiga benua, yakni Amerika, Asia dan Eropa.

2# Hashing 24 Cloud Mining

Perusahaan ini didirikan semenjak tahun 2012 yang telah bekerjasama dengan BitFury. Perusahaan ini berdiri semenjak lima tahun yang lalu sehingga kredibilitasnya sudah mendapat pengakuan dari penggunanya. Keunggulan dari Hashing24 antara lain adanya fitur deposit instan ke akun, efisiensi maksimum dengan peralatan terbaru, hashpower yang stabil hingga 100% uptime, kontrak seumur hidup serta proses withdraw yang cepat.

3# Hashflare Cloud Mining

Hashflare Cloud Mining merupakan anak perusahaan dari HashCoins yang merupakan perusahaan mining semenjak tahun 2013. Selain itu juga dikenal sebagai perusahaan pembuatan dan penjualan hardware pertambangan cryptocurrency.

Pengalaman yang luas di bidang cryptocurrency dan respon yang baik dari customer service menjadi kehandalan dari Hashflare Cloud Mining. Kelebihan dari Hashflare Cloud Mining antara lain adalah Anda dapat memantau proses mining melalui statistik 24 jam secara penuh. Tidak ada biaya tersembunyi yang dikenakan. Serta Hashflare Cloud Mining memiliki paket yang terjangkau sekali.

4# Minergate Cloudhash

Berbeda dengan Genesis Mining, Minergate merupakan situs cloud mining bitcoin yang diciptakan bersama sekelompok penggemar criptocoin. Situs ini merupakan web cloud mining pertama yang menyediakan layanan mining gabungan tanpa mengurangi hashrate koin utama.

5# Hashnest Cloud Mining

Keunggulan dari Hashnetst Cloud Mining adalah Anda dapat menyewa Cloud Miner untuk antminer yang telah memiliki beberapa versi. Selain versi dekstop, juga telah ada aplikasi versi android.

6# BTC Pro Miner

BTC Pro Miner adalah salah satu situs mining yang terpercaya dan cepat. Selain itu Anda juga bisa menambang secara gratis dengan rewartd mencapai 1 BTC setiap harinya. Selain itu juga ada program referral dimana Anda akan mendapatkan komisi 10% dari setiap referral yang ada.

7# Bitcoin.com Pool Cloud Mining

Bitcoin.com Pool Mining merupakan tempat membeli bitcoin dan memilih wallet bitcoin. Keunggulan dari website ini adalah komunitas yang besar serta salah satu situs bitcoin yang terbukti membayar.

8# Eobot

Tidak kalah terkenal dengan perusahaan cloud mining lainnya. Eobot merupakan bitcoin cloud mining yang terpercaya. Perusahaan ini didirikan semenjak tahun 2013. Adapun fasilitas yang ditawarkan oleh Eobot terbilang komplit sekali.

Jadi, apakah Anda tertarik mencoba menambang dengan Cloud Mining?
  

Posting Komentar untuk "Daftar Penyedia Cloud Mining Yang Terbukti Membayar"